Bulan Ramadan telah tiba, dan kurma selalu menjadi buah primadona yang tak pernah absen dari meja makan saat berbuka dan sahur. Kaya akan vitamin, serat, dan mineral, kurma bukan hanya lezat tetapi juga menyimpan segudang manfaat kesehatan. Mengonsumsi kurma saat berbuka puasa dan sahur dapat membantu menjaga kadar gula darah dan meningkatkan energi selama puasa. Oleh karena itu, penyimpanan kurma yang tepat menjadi faktor penting agar kualitasnya tetap terjaga sepanjang bulan Ramadan.
Manfaat Kurma Untuk Kesehatan Selama Puasa:
- Sumber Energi Instan: Kurma mengandung gula alami yang dapat memberikan energi instan saat berbuka puasa atau sahur.
- Menjaga Kadar Gula Darah: Serat dalam kurma membantu mengontrol penyerapan gula, menjaga kadar gula darah tetap stabil selama puasa.
- Mencegah Dehidrasi: Kandungan air yang tinggi dalam kurma membantu menjaga tubuh tetap terhidrasi saat berpuasa.
- Mengandung Antioksidan: Kurma mengandung antioksidan yang dapat melawan radikal bebas dan menjaga kesehatan sel-sel tubuh.
- Meningkatkan Metabolisme: Kandungan vitamin B kompleks dalam kurma dapat meningkatkan metabolisme tubuh saat berpuasa.
- Membantu Pencernaan: Serat dalam kurma dapat membantu memperlancar pencernaan dan mencegah sembelit selama puasa.
Tips Menyimpan Kurma Agar Tetap Segar dan Tahan Lama:
- Simpan dalam Wadah Bersih dan Kedap Udara
Langkah pertama untuk menyimpan kurma adalah menggunakan wadah bersih dan kedap udara. Pastikan wadah yang digunakan sudah dibersihkan dan dikeringkan terlebih dahulu. Penggunaan wadah yang tidak kedap udara dapat memicu pertumbuhan bakteri dan kuman melalui celah-celah wadah, menyebabkan kurma menjadi lembab dan cepat membusuk.
- Jauhkan dari Buah-buahan Penghasil Gas Etilen
Beberapa buah seperti pisang, tomat, apel, dan melon menghasilkan gas etilen yang dapat mempercepat pematangan buah lain di sekitarnya. Jika kurma disimpan bersama buah-buahan tersebut, proses pematangan kurma akan berlangsung lebih cepat, menyebabkan kurma cepat membusuk. Oleh karena itu, simpan kurma dalam wadah terpisah untuk mengurangi kontak dengan gas etilen.
- Simpan di dalam Kulkas
Meskipun kurma dapat disimpan di luar kulkas, menyimpannya di dalam kulkas dapat memperpanjang masa simpannya. Suhu rendah kulkas dapat menghambat pertumbuhan mikroorganisme dan enzim yang mempercepat kerusakan. Selain itu, penyimpanan di kulkas juga dapat mencegah serangga atau kutu-kutu yang dapat merusak kurma.
BACA JUGA: Mengenal Fitur FlexUp 5in1 di Kulkas Besar Polytron, Solusi Terbaik untuk Penyimpanan!
Kulkas Kapasitas Besar, Solusi Penyimpanan Maksimal Selama Ramadan
Menyimpan banyak makanan, memerlukan kulkas dengan kapasitas yang besar agar seluruh persediaan makanan tetap segar. Salah satu cara yang efektif untuk menjaga kualitas makanan adalah dengan menggunakan kulkas yang dilengkapi dengan fitur-fitur canggih. Salah satu kulkas yang direkomendasikan adalah Kulkas Inverter Side by Side 4 pintu Polytron New Belleza PRS 561X.
Kulkas Inverter Side by Side 4 Pintu Polytron New Belleza PRS 561X hadir dengan kapasitas super besar 620 liter, memberikan ruang penyimpanan yang sangat luas sehingga tidak hanya cocok untuk menyimpan kurma tapi untuk semua kebutuhanmu, terutama selama bulan Ramadan. Salah satu fitur unggulannya adalah desain tanpa sekat di tengah, yang memungkinkan kamu untuk menyimpan berbagai jenis makanan dalam jumlah besar tanpa batasan. Dengan desain tanpa sekat, kamu mendapatkan ruang penyimpanan yang lebih luas dan fleksibel. kamu tidak perlu khawatir tentang batasan ruang saat menyimpan makanan dalam jumlah besar dengan berbagai ukuran dan bentuk.
Ruang tanpa sekat sangat ideal untuk menyimpan makanan berukuran besar, seperti:
- Aneka daging dan ikan untuk stok sahur dan berbuka.
- Wadah besar berisi masakan siap santap.
- Buah-buahan dan sayuran dalam jumlah banyak.
- Kue-kue dan hidangan penutup untuk berbuka puasa.
- Minuman dalam kemasan besar.
Selama bulan Ramadan, kamu seringkali perlu menyimpan stok makanan dalam jumlah besar untuk sahur dan berbuka puasa. Kulkas ini memberikan ruang yang cukup untuk menyimpan semua kebutuhanmu, mulai dari kurma, kolak, hingga hidangan utama.
Fitur yang menarik dari kulkas side by side ini adalah Electronic Temperature Touch Control yang memungkinkan pengaturan suhu digital yang sangat akurat. Dengan tampilan LCD modern, kamu dapat dengan mudah melihat dan mengatur suhu kulkas sesuai kebutuhan. Fitur ini sangat penting untuk menjaga buah-buahan tetap segar dan awet.
BACA JUGA: Apa Itu Chiller Kulkas, Fungsi, dan Perbedaannya dengan Freezer?
Selain itu, kulkas ini dilengkapi dengan Door Open Alarm yang memberikan peringatan jika pintu tidak tertutup rapat selama lebih dari 60 detik, sehingga kamu dapat segera menutupnya. Fungsi ini tidak hanya menjaga kualitas makanan tetap terjaga, tetapi juga mencegah malfungsi pada sistem kerja pendingin kulkas.
Selain itu, teknologi inverter yang dimiliki oleh kulkas ini juga membuatnya efisien dalam penggunaan energi, sehingga kamu tidak perlu khawatir akan memakan daya listrik yang tinggi.
Dari semua keunggulannya, kulkas ini merupakan pilihan yang tepat untuk menunjang kenyamanan hidup kamu selama bulan Ramadan.
Dengan menggunakan Kulkas Inverter Side by Side 4 pintu Polytron New Belleza PRS 561X, kamu dapat memastikan bahwa persediaan makanan kamu tetap segar dan terjaga kualitasnya. Dengan demikian, kualitas makanan dan kenyamanan pengguna adalah fokus utama POLYTRON dalam menciptakan produk kulkas yang bermutu. #QualityThatMatters