Rahasia Hemat Nyalakan AC: Pilih Ukuran AC yang Tepat untuk Ruangan Anda

ukuran ac yang sesuai untuk ruangan

Dalam dunia yang semakin terhubung secara digital, penggunaan AC smart atau AC pintar telah menjadi solusi yang populer untuk mengatur suhu udara di rumah dengan lebih efisien. Namun dalam memilih AC pintar yang tepat, terdapat beberapa faktor yang perlu dipertimbangkan, seperti ukuran ruangan, kapasitas PK dan kebutuhan spesifik lainnya.

 

Kali ini admin akan membahas faktor penting penggunaan AC terhadap ukuran ruangan yang sesuai.  Poin utamanya adalah, AC dengan kapasitas PK yang tepat akan membantu memastikan kesejukan yang optimal, dengan orientasi pada penggunaan sehari-hari yang hemat biaya listriknya.

 

  1. PAC 05 VZS berukuran 0,5PK

Ukuran ini cocok digunakan untuk ruangan dengan luas sekitar 5 hingga 9 meter persegi. Biasanya untuk penggunaan di kamar tidur atau ruang kerja yang berukuran kecil.

 

  1. PAC 09 VZS berukuran 1PK

Ukuran ini cocok digunakan untuk ruangan sekitar 10 hingga 15 meter persegi. Ideal untuk kamar tidur yang agak besar, ruang tamu kecil – sedang, hingga ruang kerja sedang.

 

  1. PAC 12 VZS berukuran 1,5PK

Ukuran ini cocok digunakan untuk ruangan seluas 16 hingga 21 meter persegi. Biasanya digunakan untuk ruang tamu, ruang keluarga atau ruang makan.

 

  1. PAC 18 VZS berukuran 2PK

Ukuran ini cocok untuk ruangan besar seluas 22 hingga 30 meter persegi, misal untuk ruang keluarga yang besar, ruang rapat, ruang kantor dan lain sebagainya.

 

Dari keempat ukuran diatas perlu diingat bahwa faktor ketinggian ruangan dan langit-langitnya, paparan sinar matahari yang masuk hingga peralatan elektronik yang menghasilkan panas, ini semua dapat mempengaruhi kebutuhan kapasitas AC. Pastikan Anda memilih AC yang sesuai dengan luasan ruangan agar pendinginan ruangan optimal.

 

BACA JUGA: Rekomendasi Kulkas 1 Pintu, Murah Tapi Nggak Murahan!

 

Dari keempat AC diatas tergolong AC smart yang pengontrolannya dapat dilakukan jarak jauh. Dengan aplikasi Smart Home yang ada di dalamnya maka Anda dapat mengatur On/Off AC dengan mudah melalui smartphone Anda. Selain itu, AC ini juga dapat dikontrol penggunaan KWH-nya sehingga biaya listriknya tetap terpantau.

 

Sedangkan fitur-fitur lainnya, seperti sensor i-Feel technology, HEPA filter dan auto cleaning tetap ada dan makin disempurnakan, demi menunjang kinerja pendinginan yang optimal. Untuk komponennya AC ini terbuat dari material pipa berbahan 100% tembaga yang memiliki efisiensi pendinginan maksimal, dan sistem Anti Corrosion Evaporator dan Condensor yang mencegah terjadinya karat walau sering terkena hujan/panas. Juga makin lengkap dengan gold fin yang anti karat. Dengan demikian maka AC smart ini di klaim sebagai AC yang lebih awet, tahan lama dan hemat listrik jika dibandingkan dengan AC lainnya.

Demikian pembahasan kali ini, semoga menginspirasi!

 

BACA JUGA: Anti Kusam! Ini Cara Mencuci Baju Putih di Mesin Cuci yang Benar