Jangan Sampai Terlewat! 5 Hal yang Sering Terlupakan Saat Mencuci Baju

mencuci baju

Mencuci baju mungkin terlihat, seperti pekerjaan yang mudah, tapi ternyata banyak hal penting yang sering kita lupakan. Kesalahan-kesalahan kecil ini bisa membuat pakaian cepat rusak atau tidak bersih sempurna. Berikut ini adalah lima hal yang sering terlupakan ketika mencuci baju dan bagaimana cara mengatasinya. Simak tips berikut agar hasil cucianmu selalu maksimal!

Baca juga: Cara Mencuci di Mesin Cuci Front Loading Agar Pencucian Maksimal

5 Hal yang Terlupakan Ketika Bantu Ibu Mencuci Baju

1. Kaitkan Kancing dan Ritsleting

Sebelum mencuci, pastikan semua kancing dan ritsleting pada pakaianmu sudah terkancing dan tertutup rapat. Mengapa ini penting? Saat proses pencucian, kancing dan ritsleting yang terbuka bisa menyebabkan kerusakan pada pakaian lain. Ritsleting yang tidak tertutup bisa merobek kain halus, sementara kancing yang terbuka bisa membuat kancing tersebut lepas atau rusak. Jadi, sebelum memasukkan pakaian ke dalam mesin cuci, luangkan waktu sebentar untuk memastikan semua kancing dan ritsleting sudah tertutup rapat.

2. Cek Isi Kantong

Berapa kali kamu menemukan kertas tisu yang hancur di seluruh cucianmu? Atau mungkin uang kertas yang terlipat basah? Sebelum mencuci, selalu cek isi kantong pakaianmu. Barang-barang kecil, seperti tisu, uang koin, atau kunci bisa merusak mesin cuci dan pakaianmu. Tisu bisa hancur dan menempel di seluruh pakaian, sementara koin atau kunci bisa menyebabkan kerusakan mekanis pada mesin cuci. Pastikan kantong sudah kosong untuk menghindari kejadian yang tidak diinginkan.

3. Balik Pakaian

Untuk menjaga warna dan kualitas kain, sangat disarankan untuk membalik pakaian sebelum mencucinya. Pakaian dengan warna gelap, pakaian dengan cetakan, atau pakaian berbahan halus bisa lebih awet jika dicuci dalam keadaan terbalik. Balik pakaian juga membantu mengurangi gesekan langsung pada bagian luar pakaian yang sering terlihat sehingga pakaian tetap terlihat baru lebih lama. Jadi, jangan lupa untuk membalik pakaian sebelum mencucinya!

4. Masukkan Pakaian Dalam dan Kaos Kaki ke Wash Bag

Pakaian dalam dan kaos kaki sering kali hilang atau rusak saat proses pencucian. Untuk menghindari hal ini, gunakan wash bag atau kantong jaring khusus untuk mencuci baju/pakaian kecil, seperti pakaian dalam dan kaos kaki. Wash bag melindungi pakaian kecil dari kerusakan dan membantu kamu menemukan mereka dengan mudah setelah selesai mencuci. Selain itu, wash bag juga menjaga agar kaos kaki tidak hilang atau tersangkut di bagian mesin cuci.

5. Cek Batas Maksimal Cucian

Sangat penting untuk tidak melebihi kapasitas maksimal mesin cuci. Untuk mesin cuci front loading, batas maksimal biasanya ditandai dengan garis di bagian dalam tutup mesin. Memasukkan terlalu banyak pakaian ke dalam mesin cuci bisa mengurangi efektivitas pencucian dan bahkan merusak mesin. Pastikan jumlah pakaian yang dimasukkan sesuai dengan kapasitas mesin agar proses pencucian berjalan optimal dan pakaianmu benar-benar bersih.

 

Gunakan Mesin Cuci Front Loading Wonderwash dari Polytron

Untuk pengalaman mencuci yang optimal, pilihlah mesin cuci front loading yang andal, seperti Wonderwash series dari Polytron. Mesin cuci ini dilengkapi dengan berbagai fitur canggih yang membantu kamu mencuci dengan lebih efisien dan hemat energi. Wonderwash hadir dengan kapasitas besar mulai dari 7 kg hingga 11 kg, memiliki desain modern yang elegan dan fungsional, serta dirancang untuk memudahkan proses mencuci dengan teknologi canggih yang praktis. Salah satu fitur utamanya adalah teknologi Steam Wash yang menghasilkan uap panas hingga 90°C, membersihkan pakaian dari bakteri dan kuman secara maksimal, sehingga kamu bisa merasa aman dan nyaman mengenakan pakaian yang benar-benar bersih dan higienis.

Jika kamu sering menghadapi masalah tagihan listrik yang mahal, Wonderwash menawarkan solusi dengan teknologi Inverter yang hemat energi. Dengan estimasi biaya kurang dari Rp90 per baju atau Rp800 per kg, teknologi ini dapat membantu kamu dalam mengurangi pengeluaran bulanan.

Wonderwash juga didesain dengan fitur Ultra Silent, mengurangi tingkat kebisingan saat beroperasi sehingga kamu bisa mencuci kapan saja tanpa mengganggu ketenangan rumah. Turbo Dry pada Wonderwash mempercepat proses pengeringan pakaian dengan aliran udara panas yang kuat, ideal untuk mendapatkan pakaian bersih dan kering dalam waktu singkat. Dengan semua keunggulannya, Wonderwash dari Polytron adalah solusi terbaik untuk bantu ibu mencuci baju dengan lebih mudah, cepat, dan hemat #QualityThatMatters.

Jadikan Wonderwash bagian dari rumahmu sekarang juga dan nikmati kemudahan mencuci setiap hari! Mesin cuci Wonderwash bisa kamu dapatkan di toko elektronik modern terdekat atau secara online di website Polytron maupun di e-commerce favoritmu!

Baca juga: Jaminan Kualitas Terbaik, Intip Harga Mesin Cuci Front Loading Polytron